Tips Memilih Koper agar Travelingmu Makin Berkesan

Siapa yang sudah rindu untuk jalan-jalan?, setelah beberapa minggu melakukan sosial distancing gara-gara wabah corona, rasanya kita sudah tidak sabar banget ya untuk bisa menikmati traveling lagi. Namun kondisi saat ini jelas sangat tidak memungkinkan untuk melakukan hal itu. Namun kabar baiknya, ada wacana dari pemerintah bahwa libur lebaran akan digeser ke akhir tahun dan semoga saja pada saat itu corona telah benar-benar pergi.koper samsonite

Nah untuk saat ini sembari mengisi waktu, tidak ada salahnya jika kita mulai menyusun destinasi wisata impian, mulai dari itinerary sampai ke hal-hal teknis seperti menyiapkan tas atau koper baru. Untuk perjalanan yang mengutamakan kenyamanan dan tidak ingin ribet pastinya koper adalah pilihan yang paling tepat. Lain cerita jika liburan yang kita pilih menuju ke wahana out door seperti mendaki yang tentunya mengharuskan kita membawa carrier.

Dengan memilih koper, kita bisa menikmati perjalanan dengan lebih nyaman. Karena koper biasanya memiliki roda maka bisa kita tarik dengan mudah sehingga kita tidak perlu merasakan sakit pundak karena memikul beban berat ketika bepergian. Koper juga menawarkan akses yang lebih mudah ketika kita membutuhkan sesuatu, kita bisa mengambilnya tanpa harus mengeluarkan barang-barang lain yang mana hal tersebut tidak akan bisa dilakukan jika menggunakan tas ransel.

Tips Memilih Koper

Memilih koper yang cocok sebenarnya sangat bergantung pada kebutuhan yang ingin kita penuhi. Namun yang paling penting saat memilih koper adalah yang pertama, pilihlah koper yang bobotnya ringan serta ukurannya kompak. Hal ini cukup penting karena jika kopernya ringan, maka ketika membawa barang banyak beratnya tetap tidak berubah signifikan. Jangan sampai belum di isi apapun koper sudah begitu berat dan nantinya membuat kita akan kelelahan membawanya.

Koper ukuran kabin bisa menjadi pilihan yang tepat jika kita sering melakukan perjalanan singkat dan menggunakan penerbangan low cost. Hal lainnya yang juga penting adalah pilihlah koper dorong, akan lebih baik lagi jika roda koper yang dipilih merupakan roda ganda sehingga lebih ringan saat kita tarik.

Perhatikan kualitas secara keseluruhan koper yang akan dibeli, karena nantinya koper akan diisi dengan berbagai macam barang bawaan maka kita harus memastikan bahannya kuat dan bisa diandalkan. Menurut jenisnya, koper dapat dibagi menjadi dua yaitu koper soft case dan hard case. Koper soft case memiliki kemampuan yang lebih baik terhadap guncangan daripada koper hard case. Namun koper hard case dapat memberikan perlindungan lebih maksimal untuk barang-barang di dalamnya dan umumnya memiliki ruang simpan yang lebih luas.

Koper terbaik Samsonite

Salah satu brand koper yang memiliki reputasi yang sangat baik adalah Samsonite, brand ini berasal dari Amerika Serikat dan sudah berkecimpung di segmen ini sejak tahun 1910. Samsonite telah menjadi produsen koper paling inovatif di dunia dan memimpin industri ini. Inovasi terus dilakukan, mulai dari penggunaan bahan-bahan baru dan menciptakan desain baru. Koper Samsonite akan menjadi teman perjalanan yang tidak tergantikan dan menemani kita kemanapun selama bertahun-tahun.

samsonite

Beli koper Samsonite di Blibli.

Samsonite tersedia di blibli.com, kita bisa membelinya dengan mudah dengan jaminan produk asli dan kualitas terbaik. Dapatkan potongan ongkos kirim hingga 50 ribu rupiah yang sangat sayang untuk dilewatkan. Rencanakan traveling kamu dengan koper terbaik yang akan melengkapi cerita indah selama perjalanan.